Gaya vintage berkaitan erat dengan fesyen era 70-90an. Gaya ini identik dengan kesan yang sederhana dan klasik. Style inilah yang menjadi inspirasi Eucalyptus Series dari Dafanya Scarf. Akan tetapi, kesan sederhana dan klasik ini tetap diiringi dengan keanggunan yang berpadu dengan apik.
Series ini memiliki ornamen bunga eucalyptus yang dominan. Dilengkapi dengan ornamen salur yang unik dan memberikan kesan sederhana dan anggun. DI samping itu, eucalyptus terkenal dengan manfaatnya yang banyak, seperti mengobati berbagai penyakit. Dengan series ini, Dafanya Scarf berharap #DFsister dapat memberikan manfaat dengan menaburkan kebaikan pada sesame.
Eucalyptus series cocok dipadukan dengan outfit polos #DFsister. Hindari menggunakan aksesoris berupa kalung karena motif dari series ini cukup penuh. Kalau #DFsister ingin menggunakan aksesoris, gunakan gelang, cincin atau ikat pinggang. Jangan lupa gunakan tas yang berwarna senada agar penampilan mu semakin apik!