Dafanya Image 1. Diversidad Series dari Dafanya Scarf

Maroko pattern merupakan pola yang jarang ditemui dalam budaya tradisional Indonesia. Pola ini lebih sering ditemui pada budaya Maroko, Afrika Utara dan wilayah Mediterania. Akan tetapi, sering perkembangan budaya, pola Maroko semakin mudah diakses dan menjadi inspirasi bagi desainer dalam membuat desain atau karya.

Pola Maroko umumnya terdiri dari ornamen geometri, bunga, dan memiliki warna-warna yang cerah. Pola ini sering kali diulang secara teratur sehingga menimbulkan bentuk yang simetris. Maroko pattern dapat ditemui pada salah satunya pada arsitektur bangunan, kerajinan tangan, kertas dinding, dan pakaian.

Dengan perkembangan zaman yang semakin pesat, banyak jenis pakaian yang menggunakan pola maroko sebagai motifnya, salah satunya dalam hijab. Hijab dengan motif pola maroko ini dapat menambah variasi koleksi hijab kalian. Di Dafanya Scarf, #DFsister dapat menemui hijab dengan maroko pattern ini dalam Diversidad Series. #DFsister dapat mendapatkan series ini di official shopee Dafanya Scarf!